Cara Cek Nomor KK Secara Online via WhatsApp, Email dan Media Sosial

Cara Cek Nomor KK Secara Online via WhatsApp, Email dan Media Sosial
Kartu Keluarga.

Kartu Keluarga (KK) adalah dokumen penting untuk berbagai keperluan administrasi, seperti pendaftaran sekolah, pembuatan KTP, hingga pengajuan pinjaman.

Namun, kehilangan nomor KK sering menjadi kendala bagi masyarakat. Untungnya terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengecek nomor KK secara online.

Masyarakat dapat mengetahui nomor KK mereka dengan menghubungi Dukcapil melalui WhatsApp, email, dan media sosial.

Dengan adanya opsi ini masyarakat bisa memperoleh informasi seputar nomor KK dengan cepat tanpa perlu datang ke kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil).

3 Cara Cek Nomor KK Online

1. Melalui WhatsApp

Cara paling mudah untuk memperoleh informasi seputar nomor KK adalah dengan menghubungi Ditjen Dukcapil melalui WhatsApp. Caranya:

  1. Kirim pesan ke nomor WhatsApp resmi Ditjen Dukcapil di 0811-800-5373.
  2. Tulis format pesan yang berisi nama lengkap, NIK, nomor telepon, serta tujuan untuk pengecekan nomor KK.
  3. Tunggu balasan dari petugas Dukcapil yang akan memberikan informasi terkait nomor KK Anda.

2. Melalui Emai

Cara lain yang dapat dilakukan adalah dengan mengirimkan email ke alamat resmi Disdukcapil tempat Anda tinggal. Berikut panduannya:

  1. Buka website Disdukcapil setempat, misalnya jika Anda tinggal di Bandung, buka website Disdukcapil Jabar atau Bandung.
  2. Temukan alamat email kontak yang bisa dihubungi.
  3. Kirim email ke alamat tersebut, misalnya jika Anda tinggal di Bandung, Anda dapat menghubungi [email protected].
  4. Gunakan subjek email “Cek Nomor KK”.
  5. Isi email dengan mencantumkan nama lengkap, NIK, alamat email aktif, nomor telepon, serta tujuan pengiriman email.
  6. Tunggu balasan dalam waktu 1×24 jam.

3. Melalui Media Sosial

Media sosial resmi Ditjen Dukcapil juga dapat digunakan untuk mengecek nomor KK. Langkah-langkahnya meliputi:

  1. Kirim pesan langsung (DM) ke akun Facebook “Ditjen Dukcapil” atau Twitter “@ccdukcapil”.
  2. Sertakan informasi seperti nama lengkap, NIK, nomor telepon, dan tujuan permintaan.
  3. Tunggu balasan dari admin yang akan membantu Anda mendapatkan nomor KK.
  4. Selain melalui laman Ditjen Dukcapil, Anda juga dapat mengetahui informasi seputar nomor KK Anda melalui Disdukcapil setempat.
  5. Untuk menemukan media sosial Disdukcapil setempat, Anda dapat mencarinya melalui website resminya maupun mengetik dengan format “Disdukcapil (nama daerah Anda)” di Google.